Ganjar - Mahfud MD Ditarget Menang 60 Persen di Kabupaten Pekalongan -->
Minggu, 5 Januari 2025

Iklan Semua Halaman

PASANG IKLAN ANDA DISINI, HUBUNGI ADMIN

Ganjar - Mahfud MD Ditarget Menang 60 Persen di Kabupaten Pekalongan

POLTAK
Monday, 23 October 2023
Pekalongan, DETIK REPUBLIK - Relawan 'Dulur Ganjar' menargetkan Ganjar Pranowo - Mahfud MD meraup suara minimal 60 persen di Kabupaten Pekalongan pada Pilpres 2024 nanti.

Mereka bahkan menargetkan Ganjar - Mahfud menang satu putaran kata Ketua Relawan 'Dulur Ganjar' Kabupaten Pekalongan Tangguh Prawiro.

Mereka bahkan telah membuka Rumah Relawan 'Ganjar Pranowo' pertama di Kabupaten Pekalongan, di Desa Kaibahan, Kecamatan Kesesi, pada Minggu (22/10).

Ketua Relawan Dulur Ganjar Kabupaten Pekalongan Tangguh Prawiro mengatakan, pembukaan rumah relawan itu inisiatif pendukung Ganjar dari berbagai kalangan. Di antaranya komunitas sopir hingga penyandang disabilitas.
"Kami undang 150 orang, tapi ini yang hadir sekitar 400-an orang. Rumah relawan ini sebagai ruang dukungan, ruang komunikasi, sekaligus ruang perjuangan pemenangan Ganjar - Mahfud," ucapnya.

Tangguh menambahkan, yang terlibat dalam pembukaan rumah dukungan tersebut merupakan relawan yang telah merasakan kinerja nyata dari Ganjar Pranowo sejak menjabat Gubernur Jateng.

Menurutnya Ganjar merupakan sosok yang punya komitmen untuk masyarakat pedesaan.

"Rumah relawan ini yang pertama di Kabupaten Pekalongan, saya yakin sebentar lagi akan bermunculan di desa-desa atau kecamatan lain. Target kami tidak muluk-muluk, Ganjar-Mahfud menang satu putaran. Di Kabupaten Pekalongan menang minimal 60 persen dari toral suara," ungkapnya. (*)